Jumat, 04 Juni 2010

Menyedihkan....

Memang, hari ini adalah hari terakhir perkuliahan.

Tetapi....

Rintangan muncul di depan mata.

Karena....

Aku harus menghadapi UAS. UAS penentu melanjutkan ke semester selanjutnya atau tidak.

TIDAK!!!!! TIDAK!!!! TIDAK!!! (Jeritan suara hati)

Hari ini mungkin menjadi hari yang ingin cepat ku akhir.

Alasannya karena ada kuis statistik.

Gila tuh kuisnya. Susah banget!!!

Pasti dapet jelek deh nilainya! Huhuhuhu (memikirkan nilaiku yang begitu indahnya karena jeleknya)

Kalau kuis aja ngak bisa bagaiman dengan UAS nanti?

OH MY GOD!!!

Karena itu tolong bantu dengan motivasi agar aku bisa lulus semua mata kuliah, tidak hanya statistik tentunya. Bantu dengan doa juga boleh. :-)

Kok jadi menyimpang begini dari judul ya? Oke sekarang satu alur dengan judul.....

Menyedihkan.....

Menyedihkan sekali karena dari tiga soal statistik yang di berikan hanya.... hanya satu soal yang bisa di jawab. Huhuhuhu. (Menangis)

Apa karena aku bodoh sehingga hanya bisa mengerjakan 1 soal? (Merenung)

Mengikuti kelas statistik rasanya seperti mengulang matematika lagi di SMA tetapi dalam kadar yang lebih mengerikan. Catat: MENGERIKAN!!!

Apa itu cobaan hidup bro? Menghadapi kengerian itu seperti terkena serangan jantung karena pasti jantungku berdetak cepat secara mau meledak.

Alasannya karena memikirkan jawaban dari tuh soal yang membuat kepala ku pusing tujuh keliling dan mau pecah.

Kenapa coba ada mata kuliah statistik padalah jurusan ku di Akuntansi?

Ada yang bisa memberikan jawaban?????

Tidak ada komentar:

Posting Komentar